12.8.10

Dewan Kesenian Gelar A Tribute to Rendra

Karisma penyair dan pemain teater ternama W.S. Rendra (si Burung Merak) menjadi simbol pergelaran seni teater di Jawa Timur. Pada 1-8 November mendatang, Lintas Masyarakat Teater Jawa Timur bersama Dewan Kesenian Surabaya menghelat kompetisi teater A Tribute to Rendra.

Menurut Ketua Panitia Kompetisi Teater Indonesia 2010 Farid Syamlan, ini kompetisi kali pertama. Pendaftaran dibuka pada 1 Juli. Peserta dibatasi hanya 50 grup teater. "Nanti ada peserta dari seluruh Indonesia," jelas Farid dalam jumpa pers di Balai Pemuda kemarin (21/6).

Panitia sudah menyiapkan kuota untuk semua daerah di Indonesia. Yakni, Jawa 20 peserta, Sumatera 5, Sulawesi 5, Kalimantan 5, serta Nusa Tenggara dan Indonesia Timur 15.

Dia menambahkan, peserta bisa berasal dari kalangan umum maupun kampus. Namun, bila ada sekolah-sekolah yang ingin mendaftar, panitia mengizinkan. Syaratnya punya nama sendiri. Lomba direncanakan berlangsung di Gedung Cak Durasim.

"Lomba teater ini bersamaan dengan ulang tahun ke-75 W.S. Rendra, yaitu 7 November," kata Farid. Setiap peserta, lanjut dia, bebas memilih tema dan naskah. Durasi tampil sekitar 30 menit. Panitia akan memberikan penghargaan untuk sutradara, aktor, aktris, serta penata musik terbaik. Ada hadiah uang dan piala W.S. Rendra.

Juri lomba, antara lain, sutradara Teater Payung Hitam Rahman Sabur, sutradara Teater Ruang Joko Bibit, sutradara Teater Kubur Dindon W.S., serta pengamat teater Afrizal Malna dan Rusdi Zaki. "Penutupan akan dihadiri Butet Kartarejasa dan Sawung Jabo pada 8 November," tambah Farid. (mer/c9/roz)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar